Notification

×

Iklan

Iklan

Ridwan Kamil Minta Satpol PP & Satlinmas Berkomitmen Penuh Terhadap Integritas Kinerjanya

Selasa, 14 Februari 2017 | 17:08 WIB Last Updated 2017-02-14T10:09:17Z
BANDUNG,LENTERAJABAR. COM - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil meminta secara tegas agar aparat keamanan sipil berkomitmen penuh terhadap integritas kinerjanya.   

Kunci sebuah kesuksesan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Kota Bandung, terletak pada jiwa dan sikap tegas kepada para pelanggar aturan.

"Itulah mengapa mereka berseragam, agar di dalamnya melekat rasa tanggung jawab kepada negara. Seragam adalah simbol dari negara bahwa anda bertugas, maka negara hadir dalam penegakan aturan," kata Ridwan di Balai Kota Jalan Wastukancana no 2 Kota Bandung, Selasa (14/2/2017).

Namun begitu, ketegasan yang dimaksud dituturkan dia bukan berarti semata-mata menggunakan tindakan fisik, tetapi juga harus dibarengi konsistensi dalam pelaksanaan aturan."Ketegasan ini penting untuk mencegah terjadinya kekosongan dalam penegakan hukum. Jika ini terjadi, maka akan banyak para pelanggar hukum akan melakukan tindakan negatif," ucapnya.

Di tahun 2017, Ridwan menyebut adanya penambahan personel di tubuh Satpol PP dan Satlinmas yang mencapai 350 personel. Jumlah itu menambah kekuatan eksisting Satpol PP saat ini yang berjumlah 378 orang.

Selain penambahan personel, Satpol PP dituturkan dia ditunjang dengan fasilitas prasarana sejumlah 136 unit kendaraan yang terdiri dari truk, minibus, pick-up, double cabin, elf, sedan, motor pamwal, trail dan unit operasional.

Dengan prasarana tersebut, Satpol PP telah berhasil menertibkan sejumlah papan reklame, penyitaan 270 minuman beralkohol, penertiban 142 Pedagang Kaki Lima (PKL) serta tiga pelanggar PMKS. "Atas prestasi ini saya ucapkan dari hati saya yang terdalam menghaturkan rasa terima kasih," pungkas pria berkacamata ini. (Ak/Am)
×
Berita Terbaru Update