BANDUNG,LENTERAJABAR.COM - Wakil Wali Kota Bandung Oded M. Danial mengunjungi percetakan Al-Quran Syaamil Qur'an jl. Babakan Sari no. 71 Kecamatan Kiaracondong Kota Bandung, Selasa (18/4/2017) dalam rangka menerima rombongan Jejak Touring Dakwah Almarhum Uztad Uje, Uztad Jefri Al-Buchori.
Pimpinan rombongan Jarwal Uztad Zacky Mirza menyampaikan keinginannya untuk merubah citra touring yang identik dengan kegiatan yang membahayakan pengguna jalan menjadi lebih bersahabat.
"Kami ingin mengubah warna touring yang selama ini identik dengan ugal-ugalan dijalan, kami ingin Jejak Touring Dakwah Almarhum Uje ini dapat menimbulkan kesejukan di mata masyarakat," ucap Zacky.
Syaamil Quran merupakan ketua grup perusahaan yang bergerak di bidang membuat dan mencetak Al-Quran.
Dalam kunjungan ke percetakan Syaamil Qur'an ini rombongan Jarwal akan disuguhkan dengan wisata pembuatan Al-Qur'an. Hal tersebut disampaikan oleh Komisaris PT Sigma Halpino Berry.
"Insyaallah kami akan menunjukan wisata Qur'an, karena hal itu yang kita lakukan untuk mendekatkan Al-Quran kepada masyarakat," ucap Halpino.
Dalam kesempatan tersebut Wakil Wali Kota Bandung mengungkapkan pandangannya terhadap kegiatan positif seperti touring dengan tema dakwah ini.
"Ternyata di Indonesia tentang dakwah Islamiyyah dengan referensi Al-Quran yang sama yang juga kita jadikan referensi hidup kita sudah bisa dilakikan juga oleh teman-teman dari kalangan pecinta motor," ungkap Oded dalam sambutannya.
Oded merasa bangga dengan hal yang tengah dilakukan oleh rombongan Jarwal tersebut karena turut menunjang pembangunan kerohanian.
"Saya terus terang saja merasa bangga mengetahui bahwa dakwah membangun suatu peradaban dapat dilakukan dengan berbagai cara," ungkap Oded lagi.
Mendengar bahwa rombongan ini merupakan penerus jejak dakwah Uztad Jefri Al-Buchori, Oded berharap amal ibadah beliau menjadi amal yang pahalanya mengalir sampai hari kiamat.
"Semoga apa yang telah beliau torehkan di Indonesia ini menjadi sebuah amal Jariyah bagi almarhum," pungkas Oded.(Red/Adk)
Pimpinan rombongan Jarwal Uztad Zacky Mirza menyampaikan keinginannya untuk merubah citra touring yang identik dengan kegiatan yang membahayakan pengguna jalan menjadi lebih bersahabat.
"Kami ingin mengubah warna touring yang selama ini identik dengan ugal-ugalan dijalan, kami ingin Jejak Touring Dakwah Almarhum Uje ini dapat menimbulkan kesejukan di mata masyarakat," ucap Zacky.
Syaamil Quran merupakan ketua grup perusahaan yang bergerak di bidang membuat dan mencetak Al-Quran.
Dalam kunjungan ke percetakan Syaamil Qur'an ini rombongan Jarwal akan disuguhkan dengan wisata pembuatan Al-Qur'an. Hal tersebut disampaikan oleh Komisaris PT Sigma Halpino Berry.
"Insyaallah kami akan menunjukan wisata Qur'an, karena hal itu yang kita lakukan untuk mendekatkan Al-Quran kepada masyarakat," ucap Halpino.
Dalam kesempatan tersebut Wakil Wali Kota Bandung mengungkapkan pandangannya terhadap kegiatan positif seperti touring dengan tema dakwah ini.
"Ternyata di Indonesia tentang dakwah Islamiyyah dengan referensi Al-Quran yang sama yang juga kita jadikan referensi hidup kita sudah bisa dilakikan juga oleh teman-teman dari kalangan pecinta motor," ungkap Oded dalam sambutannya.
Oded merasa bangga dengan hal yang tengah dilakukan oleh rombongan Jarwal tersebut karena turut menunjang pembangunan kerohanian.
"Saya terus terang saja merasa bangga mengetahui bahwa dakwah membangun suatu peradaban dapat dilakukan dengan berbagai cara," ungkap Oded lagi.
Mendengar bahwa rombongan ini merupakan penerus jejak dakwah Uztad Jefri Al-Buchori, Oded berharap amal ibadah beliau menjadi amal yang pahalanya mengalir sampai hari kiamat.
"Semoga apa yang telah beliau torehkan di Indonesia ini menjadi sebuah amal Jariyah bagi almarhum," pungkas Oded.(Red/Adk)