Notification

×

Iklan

Iklan

Kenaikan TDL Tahap II Sangat Memberatkan!

Rabu, 03 Mei 2017 | 16:11 WIB Last Updated 2017-05-03T09:11:45Z
JAKARTA,LENTERAJABAR.COM - Anggota Komisi VII DPR RI Rofi Munawar menilai kenaikan Tarif Dasar Listrik (TDL) tahap II sangat memberatkan masyarakat. Hal Ini terjadi karena salah satunya bertepatan dengan meningkatkannya beban pengeluaran masyarakat jelang bulan suci Ramadhan.

"Kenaikan TDL meskipun dilakukan bertahap selama tiga kali sepanjang Tahun 2017, namun praktis tidak banyak perubahan kebijakan mitigasi yang berarti dari Pemerintah dalam sektor kelistrikan bagi konsumen akhir (end user). Sehingga pada akhirnya kenaikan sangat terasa berat,” jelas Rofi di Jakarta, Selasa (2/5).

Ketua Kelompok Komisi (Kapoksi) VII Fraksi PKS ini juga menambahkan, sejatinya DPR telah memberikan catatan kepada pihak Pemerintah sebelum mengeluarkan kebijakan kenaikan ini agar memperhatikan validasi data dan penerapan tarif kepada pengguna.

“Tidak boleh ada dis-alokasi dan harus memperhatikan daya beli masyarakat yang dilihat dari besaran inflasi,” tegas wakil rakyat dari Daerah Pemilihan Jawa Timur VII ini.

Secara faktual, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) sejak awal Januari TDL telah menyumbang inflasi sebesar 0,30 persen bersama dengan kelompok perumahan, air, gas, dan bahan bakar. Berdasarkan data tersebut, Perlu kecermatan Pemerintah dalam menjaga daya beli masyarakat.

"Kami mendorong Pemerintah untuk menùnda kenaikan TDL dan memastikan segmen yang terkena sesuai dengan data yang baik dan benar," ujar Rofi.

Sebagaimana diketahui, mulai 1 Mei 2017, tarif dasar listrik (TDL) golongan 900 VA kembali naik Rp 329 per kWH.

Kini, 19 juta pelanggan pengguna golongan 900 VA harus membayar Rp 1.352 per kWH untuk penggunaan listrik mereka. Kenaikan ini sesuai dengan Permen ESDM 28/2016 tentang Tarif Tenaga Listrik Yang Disediakan PLN.⁠⁠⁠⁠(Red/Hfa)
×
Berita Terbaru Update