Notification

×

Iklan

Iklan

Kapolda Jabar Tingkatkan Sinergisitas dengan Instansi Terkait Untuk Tekan Angka Kecelakaan Lalin

Jumat, 22 September 2017 | 17:04 WIB Last Updated 2017-09-22T10:04:44Z


BANDUNG,LENTERAJABAR.COM –Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat Irjen Pol Agung Budi Maryoto,pada HUT Lalulintas Bhayangkara ke-62, berharap  di 2017 ini dapat menjadi momentum refleksi diri untuk berbenah, berinovasi, dan terus memperbaiki layanan bagi masyatakat.

"Pertama tama, saya ucapkan selamat hari ulang tahun ke-62 kepada seluruh jajaran polisi lalulintas. Kepolisian lalulinyas telah banyak berperan dalam mewujudkan Kamseltibcar Lantas di seluruh Indonesia khususnya wilayah hukum Polda Jabar," jelas Agung saat memimpin apel HUT Lalulintas Ke-62 di Jalan Diponogoro, Jumat (22/9/2017).

Pada HUT Lantas kali ini, Polda Jabar bertekad untuk menekan angka kecelakaan lalulintas. Yang mana, dalam tahun 2016 tercatat 1836 total korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas.

Lebih lanjut dikatakan jendral bintang dua ini,Saya kan pemangku kebijakan di bidang kualitas masih prihatin, setiap hari 5 sampai 6 orang warga jabar meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas,tuturnya.
Menurutnya hal itu tidak bisa kita tangani hanya dengan diserahkan kepada polisi saja, melainkan oleh lima pilar dan, juga masyarakat sendiri,paparnya seraya menambahkan
dengan begitu, lanjutnya, pihaknya akan meningkatkan sinergitas antar instansi terkait,terang mantan Kapolda Sumatera Selatan ini.

"Tentunya kita perlu bekerja sama. Karena kecelakaan ini bukan hanya polisi saja. Misalkan kalau faktor lampu penerangan kurang tugasnya siapa sih, kalau rambu-rambu tugasnya siapa sih. Nah kita tingkatkan sinergitas itu," katanya.

Tidak hanya itu, Kapolda, berharap agar Kepolisian lalulintas Jabar dapat kembali menciptakan inovasi baru untuk memberikan pelayanan prima bagi masyarakat sehingga dapat terwujud dalam program prioritas Polri Khususnya untuk mewujudkan Polri yang profesional, modern dan terpercaya.(Red/Her)


×
Berita Terbaru Update