Notification

×

Iklan

Iklan

Hari Pertama Pendaftaran Cagub Belum Ada Paslon yang Daftar

Senin, 08 Januari 2018 | 13:42 WIB Last Updated 2018-01-08T06:42:49Z
BANDUNG,LENTERAJABAR.COM-Tahapan Pemilhan Gubernur Jawa Barat telah resmi di buka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat sudah membuka pendaftaran bagi Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Barat untuk Pilgub 2018 mulai Senin (8/1/2018) sampai Rabu (10/1/2018). Namun di hari Pertama pendaftaran belum satu pun paslon yang datang.

Ketua KPU Jawa Barat, Yayat Hidayat,  mengatakan, di hari pertama pembukaan pendaftaran belum ada pasangan calon yang mendaftar. Beberapa pasangan calon ada yang masih berubah jadwalnya untuk mendaftar katanya kepada wartawan di sekretariat KPU Jabar jalan Garut no 11 kota Bandung,Senin (8/1/2018)

Kendati demikian, Yayat menuturkan, pihaknya menyatakan siap menyambut kehadiran para pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat tersebut.

"Keamanannya juga sudah kita kondisikan dengan pihak Polda Jawa Barat, kita sudah melakukan MoU dengan Polda Jawa Barat beberapa hari lalu. Polda sudah menempatkan satu pleton pasukannya di kantor KPU Jawa Barat," kata dia.

Sementara itu, berdasarkan informasi yang dihimpun, untuk jadwal Paslon yang bakal mendaftar pada Selasa (9/1/2018) ialah pasangan Deddy Mizwar - Dedi Mulyadi.

Pada Rabu, (10/1/2018) ada tiga pasangan yang bakal mendaftar, yaitu Ridwan Kamil - Uu Ruzhanul Ulum pukul 10.00 WIB, Sudrajat - Ahmad Syaikhu pukul 13.00 dan TB Hasanuddin - Anton Charlian pukul 15.00 WIB.(Red)
×
Berita Terbaru Update