Notification

×

Iklan

Iklan

Humas Kota/Kabupaten Se-Jabar Siap Sukseskan Asian Games

Kamis, 02 Agustus 2018 | 15:57 WIB Last Updated 2018-08-02T08:57:43Z
BANDUNG,LENTERAJABAR.COM–Menyambut pelaksanaan Asian Games XVIII/2018 yang digelar di Jakarta dan Palembang, mulai 18 Agustus hingga 2 September mendatang, Bagian Humas dan Protokol Sekretariat daerah (Setda) Provinsi Jawa Barat menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Kehumasan. Rakor digelar di Hotel Marbella, Dago Pojok, Cimenyan, Kabupaten Bandung, Selasa (31/7/2018) hingga Rabu (1/8/2018).

Rakor bertemakan "Asian Games Sebagai Peluang Untuk Mengoptimalkan Branding Daerah" tersebut, dihadiri perwakilan Humas Kota dan Kabupaten se-Jawa Barat. Rakor bertujuan untuk mengoptimalkan peran Kota dan Kabupaten se-Jawa Barat untuk mendukung Asian Games XVIII/2018.

Pada penyelenggaraan Asian Games XVII, ada lima cabang olahraga (Cabor) pertandingan yang akan dilaksanakan di kabupaten dan kota di Jawa Barat. Kelima cabor tersebut adalah, sepak bola, paralayang, balap sepeda MTB (mountain bike), balap sepeda road race, dan kano.

Venue sepak bola di Jawa Barat yang akan digunakan adalah, Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung, Stadion Wibawa Mukti (Kabupaten Bekasi), Stadion Patriot (Kota Bekasi), dan Stadion Pakansari (Kabupaten Bogor). Untuk cabor kano nomor slalom diselenggarakan di Bendung Rentang, Kabupaten Majalengka. Sedangkan balap sepeda MTB di Kabupaten Subang dan nomor sepeda road race rencananya akan melewati rute Dolog-Purwakarta-Karawang-Jalan Cagak.

Selain itu, beberapa daerah seperti Kota Purwakarta, Kota Bandung, Kabupaten Garut, dan Kabupaten Cianjur akan menjadi jalur perlintasan api obor Asian Games XVII.

Mengingat besarnya peran kota dan kabupaten di Jawa Barat dalam menyukseskan perlehatan olahraga akbar ini, peserta rakor berkomitmen untuk bersama-sama menyambut gembira dan menyukseskan Asian Games dengan potensi dan karakter daerah masing-masing.(Red/Rls)
×
Berita Terbaru Update