Notification

×

Iklan

Iklan

Kursi Wakil Rakyat Dari PKS di DPRD Jawa Barat Mengalami Peningkatan

Sabtu, 04 Mei 2019 | 08:00 WIB Last Updated 2019-05-06T09:15:46Z
BANDUNG,LENTERAJABAR.COM,- Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera Jawa Barat mengklaim telah melakukan penghitungan internal terkait perolehan kursi di DPRD Jawa Barat pasca-Pileg 2019. Ketua DPW PKS Jawa Barat Ahmad Syaikhu mengatakan, pihaknya bersyukur partainya mengalami peningkatan raihan kursi di DPRD Jawa Barat. 

“Alhamdulillah patut kami syukuri bahwa di tahun politik 2019, PKS mendapatkan penambahan (jumlah kursi) yang signifikan,” kata Syaikhu, saat ditemui wartawan  seusai peluncuran Posko Takjil Gratis bulan Ramadhan di Kantor DPW PKS Jawa Barat, Jalan Soekarno-Hatta no 538, Kota Bandung, Jumat (3/5/2019).

Lebih lanjut Syaikhu mengatakan, kenaikan jumlah kursi di DPRD Provinsi Jawa Barat mencapai hampir dua kali lipat dari raihan pada Pileg 2014. “Tahun sebelumnya kami 12 kursi di Jawa Barat, sekarang perhitungan kami kisaran 21 kursi,” jelasnya.

Menurut Syaikhu , perolehan yang didapat PKS di DPRD Jawa Barat masih belum memenuhi target. Sebelum pencoblosan, PKS menaruh target mendapatkan 24 kursi di DPRD Jawa Barat,tutur manatan anggota DPRD Jabar ini.

“Kalau belum sesuai ya, mendekati. Tentu ini patut disyukuri,” ucap dia. Meski meningkat hampir dua kali lipat, Syaikhu mengatakan, ada sejumlah daerah di Jawa Barat yang tidak mampu dimaksimalkan oleh PKS. “Peningkatan di beberapa daerah hampir merata, tapi penurunan terjadi di Subang dan Indramayu,” pungkas manatan Wakil Walikota Bekasi ini.(Ari/Red)

×
Berita Terbaru Update