Notification

×

Iklan

Iklan

Bank Danamon Beri Bantuan Sembako dan Alat Kesehatan ke Pemkot Bandung

Kamis, 18 Juni 2020 | 16:50 WIB Last Updated 2020-06-18T09:50:18Z
Wali Kota Bandung, Oded M. Danial menerima bantuan CSR dari Regional Head Bank Danamon, Pinastika Junia  di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Kamis (18/6/2020). 

BANDUNG.LENTERAJABAR.COM,-Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menerima bantuan dari Bank Danamon berupa 300 paket sembako, 15 alat pengukur suhu dan 2.250 buah masker. Wali Kota Bandung, Oded M. Danial menerima bantuan tersebut dari Regional Head Bank Danamon Pinastika Junia, di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Kamis (18/6/2020). 

Oded mengucapkan terima kasih kepada Bank Danamon yang telah memberikan perhatian kepada warga Bandung. Bantuan tersebut akan segera didistribuskan kepada warga yang membutuhkan. 

“Terima kasih. Alhamdulillah ini bantuan mulai dari sembako alat ukur suhu tubuh dan masker,” kata Oded. 

Bantuan ini menunjukan kolaborasi yang kuat dari berbagai pihak untuk saling membantu warga Kota Bandung yang membutuhkan. 

“Terima kasih atas kolaborasinya. Alhamdulilah mendapat respon positif dari komunitas termasuk perusahaan yang merupakan bagian upaya menghadirkan Kota Bandung lebih baik lagi,” katanya. 

Sementara itu, Regional Head Bank Danamon, Pinastika Junia berharap bantuan tersebut bisa disalurkan secepatnya kepada warga yang mebutuhkan. 

“Semoga Pemkot Bandung bisa menyalurkan bantuan ini secepatnya kepada warga yang membutuhkan,” pintanya. (Red/Ril)
×
Berita Terbaru Update