keterangan foto : Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto bersama Kapolda Banten Irjen Fiandar dan akil Gubernur Banten Andika Hazrumy,memantau pelaksanaan Pilkada (Istimewa).
SERANG,LENTERAJABAR.COM,--Pangdam III/Slw Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto
di dampingi Asintel, Aster Kasdam III/Slw bersama Kapolda Banten Irjen
Fiandar serta Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, meninjau langsung beberapa
TPS wilayah Banten secara marathon.
Peninjauan tersebut juga diikuti oleh Danrem 064/MY juga para Kasi Korem 064/MY dan Dandim 0602/Serang dan Dandim 0623/Cilegon.
"Pangdam III/Siliwangi bersama rombongan, meninjau pelaksanaan pemilihan, juga sekaligus mengecek personel TNI-Polri yang tergabung pengamanan Pilkada," ujar Kapendam III/Slw Kolonel Inf F.X. Sri Wellyanto Kasih, di sela-sela kegiatannya saat mendampingi Pangdam di TPS 20 bertempat di Perum Pejaten, Kramatwatu, Serang Banten, Rabu (9/12/2020).
Kapendam menuturkan, kegiatan Pangdam III/Slw, Kapolda Banten, dan Wagub Banten ini, untuk memastikan secara langsung di TPS-TPS di lapangan dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota yang dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Banten.
“Pangdam bersama rombongan mengawali peninjauan di TPS 18,19, 20 Perum Pajaten dan terus akan menyisir hingga ke TPS 1 yang di laksanakan di lapangan sepabola di Kalanganyar Kelurahan Kedaleman Kecamatan Cibeber,” terangnya.
Kapendam III/Slw juga meyakini, gelaran pesta demokrasi akan berjalan dengan baik dan lancar. “Karena, warga masyarakat Banten sangat religius, agamis, dan santun,” pungkasnya. (Red/Pendam III/Slw).