Caption : Wali
Kota Bandung, Oded M. Danial
BANDUNG.LENTERAJABAR.COM,--Wali
Kota Bandung, Oded M. Danial berterima kasih kepada Polrestabes Bandung
dan Kodim 0618/BS yang telah membantu menekan penyebaran Covid-19. Hal
itu terjadi berkat kolaborasi semua pihak.
Terlebih,
Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol. Ulung Jaya Sampurna yang menyebut
Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) di Kota Bandung mulai membuahkan
hasil positif. Hingga pekan ini, tak ada zona merah di tingkat RT/RW
di Bandung.
Atas hal tersebut, Wali Kota Bandung, Oded M. Danial mengaku sangat bersyukur.
"Alhamdulillah.
Upaya-upaya yang telah kita laksanakan bersama mulai membuahkan hasil.
Semoga pandemi Covid-19 di Kota Bandung bisa segera berakhir," ujar mang Oded
sapaan akrab pria ini di Balai Kota Bandung, Selasa 9 Maret 2021.
Oded
mengungkapkan, keberhasilan ini tentu berkat dukungan seluruh pihak.
Mulai dari Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bandung, TNI, Polri, dan
seluruh warga Kota Bandung.
Kendati
demikian, Oded mengingatkan agar warga tetap waspada. Tak hanya itu,
Oded kuga meminta warga tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan.
Mulai dari mengenakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, hingga menghindari kerumunan.
"Tak
ada zona merah bukan berarti kita abai disiplin protokol kesehatan.
Justru perlu kita tinggatkan lagi agar Kota Bandung benar-benar terbebas
dari Covid-19," ujar Oded.
Selain
itu, Oded juga mengimbau agar warga mengikuti vaksinasi Covid-19.
Apalagi jika warga sudah termasuk pada kelompok penerima vaksin.
"Karena
vaksinasi bukan hanya untuk kepentingan pribadi tetapi juga menjadi
kepentingan bersama. Vaksinasi bagian dari membentuk kekebalan
kelompok," terang Oded.
Perlu
diketahui, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung siap mempercepat
pelaksanaan program vaksinasi Covid-19. Terlebih, saat ini Kota Bandung
memiliki 1.181 tenaga vaksinator.
Hingga
Jumat 5 Maret 2021, sebanyak 15.160 orang telah mendapat suntikan dosis
pertama vaksin Covid-19 pada tahap 2 di Kota Bandung.
Mereka
terdiri dari, tenaga kesehatan yaitu sebanyak 4.351 orang atau 48,46
persen dari total 8.979 orang. Untuk petugas pelayanan publik, sebanyak
5.036 atau 50,5 persen dari total 9.970 orang.
Pada tahap kedua vaksinasi Covid-19 di Kota Bandung, Pemkot Bandung menargetkan dapat selesai pada minggu kedua Juni 2021.(Rie/Red)