Notification

×

Iklan

Iklan

Ketum Kormi Sambut Baik Perpres DBON,Olahraga Masyarakat Kembali Diperhatikan Menpora Amali

Kamis, 09 September 2021 | 14:17 WIB Last Updated 2021-09-11T07:34:20Z

Ketua Umum Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Nasional Hayono Isman turut menyambut baik dan merasa gembira dengan ditandatanganinya Peraturan Presiden (Perpres) Desan Besar Olahraga Nasional (DBON) oleh Presiden Joko Widodo pada tepat pada peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2021.(foto:dok/kemenpora.go.id)

JAKARTA.LENTERAJABAR.COM
,--Ketua Umum Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Nasional Hayono Isman turut menyambut baik dan merasa gembira dengan ditandatanganinya Peraturan Presiden (Perpres) Desan Besar Olahraga Nasional (DBON) oleh Presiden Joko Widodo pada tepat pada peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2021.

“Kita mendapat angin segar dengan ditandatanganinya oleh bapak Presiden Joko Widodo Perpres tentang Desain Besar Olahraga Nasional dan bagi olahraga masyarakat kami terharu, sekaligus gembira, bahagia atas Perpres DBON ini,” kata Hayono Isman dalam sambutannya pada acara Launching Fornas 2022 secara virtual, Kamis (9/9/2021).

Menurut mantan Menteri Pemuda dan Olahraga ini, dengan adanya DBON yang diprakarsai Menpora Zainudin Amali, maka olahraga masyarakat kembali diperhatikan.

“Dan masuknya olahraga masyarakat ini dalam DBON, Insya Allah akan memperkuat olahraga prestasi. Olahraga masyarakat kuat, prestasi jaya. Itu hukum alamnya. Oleh karena itu, kami menyambut baik semangat bapak Menpora Zainudin Amali untuk mengembalikan prestasi olahraga Indonesia,” tukasnya.

Disamping itu, dia juga menyampaikan apresiasi dan rasa kagumnya kepada Menpora Amali atas keberaniannya yang hanya memberikan penghargaan kepada atlet-atlet yang meraih prestasi Olimpiade dan Paralimpiade.

“Jadi artinya apa artinya, olahraga prestasi fokusnya bagaimana bisa meraih prestasi yang lebih tinggi, di tingkat Olimpiade dan Paralimpiade. Kalau juara SEA Games kita sudah sering,” jelasnya.

Selain itu, dia juga merasa optimis kedepan Indonesia tidak hanya meraih medali emas di cabang olahraga Bulutangkis saja. Tapi juga cabang olahraga lainnya seperti Panahan dan Angkat Besi.

“Dengan demikian, harapan warga masyarakat sangat besar melalui Perpres Desain Besar Olahraga Nasional,” jelasnya.

Sejalan dengan keinginan Menpora Amali meningkatkan kebugaran masyarakat, Hayono bertekad, melalui Kormi pihaknya bersama induk-induk olahraga masyarakat yang tergabung di Kormi untuk mewujudkan Indonesia bugar 2045. 

“Kita berharap pada saat kita memperingati 100 tahun kemerdekaan bangsa Indonesia, Indonesia sudah menjadi bangsa yang bugar. Karena kalau kita bicara SDM unggul, tanpa kebugaran rasanya mustahil,”tuturnya.

Sementara itu, Menpora Amali memastikan bahwa dalam DBON tidak hanya memuat masalah olahraga prestasi. Namun juga mengatur desain olahraga rekreasi masyarakat.

“Desain Besar Olahraga Nasional tidak hanya olahraga prestasi yang tertuang di dalamnya. Tetapi juga termasuk olahraga masyarakat. Makanya saya sampaikan tadi, ini mengatur dari hulu ke hilir. Dan hulunya kebugaran itu banyak tentu lahir dari aktivitas-aktivitas induk-induk organisasi yang berhimpun dalam Kormi,” ujar Menpora Amali.

Menpora Amali meyakini dengan meningkatnya kebugaran masyarakat, maka akan sangat mudah untuk mendapatkan talenta-talenta dan bibit-bibit atlet yang nantinya akan dibina untuk menjadi atlet internasional. 

“Hanya dari masyarakat sehat dan bugar akan tumbuh bibit-bibit atlet-atlet yang kita harapkan bisa berprestasi di tingkat Olimpiade dan Paralimpiade,”pungkasnya.

Editor     : Fras

Sumber : Kemenpora


×
Berita Terbaru Update