Notification

×

Iklan

Iklan

Dukung PTM dan Percepatan Herd Immunity,Pemkot Bandung Genjot Vaksinasi Remaja

Minggu, 03 Oktober 2021 | 07:28 WIB Last Updated 2021-10-03T00:28:45Z

Caption : Wali Kota Bandung, Oded M. Danial didampingi istrinya Siti Muntamah saat meninjau vaksinasi yang dilakukan Kecamatan Astanaanyar dengan lokasi di SDN 023 Pajagalan Sabtu 2 Oktober 2021.

BANDUNG.LENTERAJABAR.COM
,--  Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus berupaya  mengakselerasi vaksinasi Covid-19 untuk remaja (12-17 tahun).Dalam upaya mendukung pelaksanaan serta mengamankan pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT),Selain itu juga gerakan masif vaksinasi massal untuk mempercepat capaian target kekebalan kelompok atau herd immunity di ibu kota provinsi Jawa Barat ini.

Kegiatan vaksinasi massal seperti  yang dilakukan Kecamatan Astanaanyar dengan lokasi di SDN 023 Pajagalan pada  Sabtu 2 dan Minggu 3 Oktober 2021, ditargetkan 3.000 remaja dapat divaksin di tempat tersebut.

Wali Kota Bandung, Oded M. Danial mengakui, persentase vaksinasi untuk remaja ini memang masih belum besar. Oleh karena dibutuhkan kolaborasi dengan semua pihak.

Kecamatan Astanaanyar berkolaborasi dengan Polri, TNI, Baznas Kota Bandung, Forum Komunikasi Tionghoa Merah Putih, Forum Zakat, Forum RW, Forum Silaturahmi Gabungan Gereja Gereja & IM Kecamatan Astana Anyar dan Le Minerale.

Menurut Mang Oded sapaan akrab orang nomor satu di jajaran pemkot Bandung mengungkapkan,pihaknya terus berkolaborasi. Di antaranya hari ini dengan berbagai pihak, untuk menggenjot ini terus dalam rangka mengejar target," paparnya  usai meninjau pelaksanaan vaksinasi, didampingi istrinya Siti Muntamah, Sabtu 2 Oktober 2021.

 Caption : Wali Kota Bandung, Oded M. Danial saat melihat vaksinasi remaja


Lebih lanjut dikatakan Oded, secara keseluruhan progress vaksinasi Kota Bandung tertinggi di Jawa Barat yaitu mencapai 87 persen. Padahal target per 30 September hanya 70 persen,jelasnya.

"Ini semua berkat kerjasama semua pihak, stakeholder di Kota Bandung. Mang Oded yakin Kota Bandung itu punya karakteristik guyub, gotong royongnya bagus," ungkapnya.

Bersyukur kota Bandung ini warganya seperti itu dan jadi modal buat Mang Oded. Saya ucapkan apresiasi dan terimakasih atas kolaborasi yang dilakukan dengan regulasi dan kebijakan Pemkot Bandung, tuturnya. 

Mang Oded mengingatkan warga yang sudah tervaksin Covid-19 untuk tetap tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan (prokes) 5M yaitu Memakai Masker,Menjaga Jarak ,Mencuci tangan pakai sabun di air mengalir, Mengurangi mobilitas dan Menghindari kerumunan . Termasuk juga harus terus menjaga kesehatan, mengonsumsi makanan sehat, serta berolahraga yang cukup,pungkasnya.

Sementara itu, Camat Astanaanyar, Syukur Sabar mengatakan, vaksinasi di wilayahnya tersebut menargetkan sekitar 3.000 orang.

"Kita memvaksin 3.000 orang sasaran usia 12-17 tahun selama dua hari. Kita siapkan bekerja sama dengan Puskesmas, dan pihak lainnya," ucapnya.

Menurutnya, progres vaksinasi untuk warga di Kecamatan Astanaanyar juga berjalan baik. Saat ini di wilayahnya sudah mencapai sekitar 80 persen.

"Para pengusaha yang lebih awal (membantu kolaborasi), semua mendukung. Terpenting dukungan dari Puskesmas dengan tenaga medis serta tenaga medis dari fasilitas kesehatan yang ada di Astanaqnyar. Seperti Balai Besar Kesehatan Paru Masyarakat, Klinik Aviati, RS Bersalin juga," pungkas Syukur Sabar.(Ferry Ardiansyah)
×
Berita Terbaru Update