Caption : Pimpinan dan Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat saat kunker
KABUPATEN TASIKMALAYA.LENTERAJABAR.COM, -- Pimpinan dan Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Melakukan Kunjungan Kerja (kunker) ke mitra kerja Cabang Dinas Perikanan dan Kelautan Wilayah Selatan di Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya. Rabu, (16/11/2022).
Kunjungan Dilakukan dalam rangka Evaluasi Program dan Kegiatan APBD Tahun Anggaran 2022 dan Rencana APBD Tahun Anggaran 2023.
Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai Demokrat, Hj. Lilis Boy mengatakan, saat ini potensi perikanan di Provinsi Jawa Barat yang luar biasa apabila di kembangkan secara maksimal. Oleh karena itu infrastruktur perikanan harus menjadi prioritas pemerintah.
“Potensi Jawa Barat di sektor perikanan sangat luar biasa. Pemerintah Provinsi Jawa Barat harus terus memperhatikan karena setelah beralihnya kewenangan menjadi kewenangan Pemprov dari pemerintah daerah ke provinsi maka Provinsi Jawa Barat harus mendukung sarana dan prasananya,tutur politisi perempuan partai berlambang bintang mercy ini.
Lebih lanjut dikataan Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Hj. Lilis Boy, pihaknya akan mendorong penuh sektor perikanan dan kelautan untuk menciptakan pemulihan ekonomi dalam pasca masa pandemi ini.
Caption : Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Hj. Lilis Boy
Menurutnya sektor perikanan dan kelautan merupakan salah satu sektor yang dapat mendorong percepatan pemulihan ekonomi khususnya di Jawa Barat.
Pengembangan bibitikan di balai ini cukup bagus. Hal itu dibuktikan dari beberapa jenis ikan yang dikembangkan diantaranya ikan gurame dan sedang mengembangkan jenis ikan baung.
“Jadi di balai ini konsentrasinya adalah pembibitan utamanya ika gurame, dan sedang mengembangkan jenis ikan hybrid antara gurame putih dan hitam yang menghasilkan bibit ikan yang daya tahannya lebih kuat
“Kita akan mendorong penuh karna (sektor) ini salah satu untuk mendorong pemulihan ekonomi jelas harus didorong apalagi kita diwajibkan untuk memakan ikan" pungkas wakil rakyat daerah pemilihan (dapil) Jabar IV Kabupaten Cianjur ini.(Rie/AdPar)