Notification

×

Iklan

Iklan

Gubernur Ridwan Kamil Apresiasi Kepedulian Siswa SMP Beli Sepatu buat Teman Sekolah

Selasa, 14 Maret 2023 | 07:31 WIB Last Updated 2023-03-14T00:31:00Z

Caption : Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil

DKI JAKARTA .LOENTERAJABAR.COM
,- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberikan hadiah berupa uang senilai Rp 25 juta kepada sejumlah siswa SMPN 3 Tasikmalaya, Jabar yang patungan membelikan teman sekelas mereka sepatu baru.

“Ya, tadi saya ngasih Rp 25 juta ke siswa SMP di Tasikmalaya yang menginspirasi, iuran beli sepatu buat teman sekolahnya,” ujar pria yang biasa disapa Emil itu saat ditemui di Kantor DPP Golkar, Palmerah, Jakarta Barat, Senin (13/3/2023).

Selain itu, ia menyerahkan uang Rp 25 juta sebagai tambahan kepada pihak sekolah tersebut.

“Setengahnya (Rp 25 juta), saya minta wali kelasnya atur jadi program kemanuasiaan, jadi dilatih terus berbuat baik itu, saya modali,” kata dia.

“Setengahnya silakan diatur, anak-anaknya mau apa yang bermanfaat,” ucap Emil lagi.

Gubernur mengaku bangga karena masih banyak anak-anak di Jawa Barat yang mengedepankan rasa empati dengan sesama. 

Ia menyatakan, berita semacam ini perlu diviralkan untuk mengimbangi berita-berita negatif lain terkait siswa dan sekolah.

“Kita perlu mendukung itu karena untuk mengimbangi berita-berita negatif di sekolah ya. Urusan melawan guru, bully, kekerasan dan lain-lain,” pungkas Ridwan Kamil. (Rie/Red)

×
Berita Terbaru Update