Notification

×

Iklan

Iklan

Pemkot Bandung Beri Kadeudeuh untuk Para Kafilah STQH ke-18

Kamis, 25 Mei 2023 | 07:47 WIB Last Updated 2023-05-25T00:47:07Z

Caption : Pelaksana Harian Wali Kota Bandung Ema Sumarna foto bersama para kafilah Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) ke-18 Jawa Barat di Pendopo, Rabu 24 Mei 2023.

BANDUNG.LENTERAJABAR.COM
,- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memberikan kadeudeuh bagi kafilah Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) ke-18 Jawa Barat di Pendopo, Rabu 24 Mei 2023.

Sebelumnya, Kota Bandung meraih predikat juara umum pada ajang STQH ke-18 tingkat Jawa Barat. Acara ini diselenggarakan pada 7-13 Mei silam.

Pemberian kadeudeuh secara simbolis diserahkan oleh Pelaksana Harian Wali Kota Bandung Ema Sumarna. Ia menyebut prestasi para kafilah merupakan sesuatu yang luar biasa dan patut diapresiasi.

“Alhamdulillah, ini sangat membanggakan sekali karena di tahun sebelumnya kan kita sudah meraih juara umum MTQ. Nah sekarang ditambah lagi dilengkapi dengan juara umum STQH,” kata Ema.

Ia juga menyampaikan, Pemkot Bandung berkomitmen dalam memberikan apresiasi serta pembinaan agar prestasi positif ini dapat terus dipertahankan.

“Bahwa di sini pemerintah, bukan hanya Pemerintah Kota Bandung, tetapi juga ada DPRD Kota Bandung dan berbagai stakeholder lainnya selalu berkomitmen untuk memberikan apresiasi pada siapapun yang berprestasi mengharumkan nama Kota Bandung,” terangnya.

Ema berharap, prestasi ini juga dapat menjadi cerminan masyarakat Kota Bandung yang diwakilkan oleh para kafilah.

Senada dengan Ema, Ketua Umum LPTQ Kota Bandung Asep Saeful Gufron menyebut, prestasi ini merupakan sesuatu yang patut disyukuri dan dibanggakan.

Ia berharap, para kafilah dapat terus mengasah kemampuan dan mempertahankan prestasi ini.

“Pada hakikatnya, ujung dari prestasi gemilang ini kita dapat mengamalkan nilai-nilai Alquran dalam kehidupan sehari-hari untuk mewujudkan Bandung Juara,” ujarnya.

Sebagai informasi, pada ajang STQH ke-18 Jawa Barat, Kota Bandung meraih predikat juara umum dengan raihan 4 emas, 4 perak, dan 1 perunggu serta capaian skor 33.

Adapun para peraih medali pada ajang tersebut antara lain:

1. Muhammad Zainul Milah A. Salam, Terbaik 1 MHQ 1 Juz Putra,
2. Muhammad Mabad Maulana, Terbaik 1 MHQ 5 Juz Putra,
3. Muhammad Royan, Terbaik 1 MHQ 10 Juz Putra,
4. M. Nabil Haqi Maulana, Terbaik 1 MHQ 20 Juz Putra,
5. Alwi Iswatun Hasanah, Terbaik 2 MHQ 10 Juz Putri,
6. Muhammad Hisyam Fadillah, Terbaik 2 MHQ 30 Juz Putra,
7. Neng Gina Siti Salamah, Terbaik 2 Tafsir Bahasa Arab Putri,
8. Intan Syurullah Ababil, Terbaik 2 Tahfidz 500 Hadis Tanpa Sanad Putri,
9. Muhammad Amna Manhajud Tamam, Terbaik 3 Tafsir Bahasa Arab Putra,
10. Muhammad Daffa Ilham, Terbaik 1 Karya Tulis Ilmiah Hadis. (Rie/Red)
×
Berita Terbaru Update