Caption : Politisi senior Partai Demokrat H.Toto Purwanto Sandi, SE., M.Ipol (kiri) saat menghadiri acara Dialog Rakyat Partai Demokrat di Gedung Sabuga Bandung, Minggu (6/8/2023). |
BANDUNG.LENTERAJABAR.COM,- Kedatangan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, di Kota Bandung, disambut antusias masyarakat.
Diakhir pekan selama dua hari Sabtu dan Minggu Ketua partai berlambang bintang mercy,AHY sapaan akrab Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Bakal calon presiden (Bacapres) dari koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan berada di Bandung ibu kota provinsi Jawa Barat dengan berbagai agenda.
Politisi senior Partai Demokrat H.Toto Purwanto Sandi, SE., M.Ipol memberikan tanggapan dari hari kemarin mulai kedatangannya sambutan masyarakat kepada Pak Anies dan Mas AHY luar biasa.
"Mulai dari acara dialog dan lainnya, masyarakat antusias mengikutinya, tak hanya masyarakat Kota Bandung, tapi yang hadir dari Bandung Raya," kata Kang TPS sapaan akrab Toto Purwanto Sandi di sela-sela kegiatan acara Dialog Rakyat Partai Demokrat di Gedung Sabuga Bandung, Minggu (6/8/2023).
Menurut Kang TPS sosok Anies dan AHY, sangat dirindukan masyarakat, mereka merupakan sosok pemimpin yang membawa perubahan dan perbaikan,tutur Anggota Komisi V DPRD provinsi Jawa Barat ini.
Lebih lanjut dikatakan Toto sosok keduanya memberikan pencerahan terkait politik kepada anak-anak muda atau milenial. Sambutan dan antusias anak muda Bandung luar biasa,tutur wakil rakyat daerah pemilihan Jabar X meliputi Kabupaten Purwakarta dan Kabupaten Karawang ini.
Caption : Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan bakal calon presiden (Bacapres) Anies Baswedan menggelar dialog rakyat di Sabuga, Kota Bandung, Minggu (06/08/2023) |
Seperti di wartakan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan bakal calon presiden (Bacapres) Anies Baswedan menggelar dialog rakyat di Sabuga, Kota Bandung, Minggu (06/08/2023)
Di hadapan ribuan kader, simpatisan dan masyarakat, keduanya menawarkan gagasan-gagasan yang diusung Koalisi Perubahan, menyikapi dinamika sosial pada saat ini. Total, ada 14 gagasan dari AHY dan 4 agenda milik Anies yang dinilai harus ditindaklanjuti, sesuai harapan dari masyarakat.
Diantaranya kesehatan, pendidikan dan pemanfaatan anggaran dari APBN yang tepat guna. Dimana semuanya bermuara pada pembangunan aspek manusia.
"Dialog rakyat ini kita selenggarakan dengan niat dan tujuan, kita ingin dekat dengan masyarakat. Kita tidak boleh terpaku pada angka statistik.
Terpenting adalah membangun dialog dengan satu kesadaran bersama mencari solusi. Ada 14 agenda perubahan yang kami sampaikan dimana orientasinya pembangunan aspek manusia," ujarnya.
AHY pun sepakat, ketika Anies berfokus pada empat sektor yaitu biaya hidup, pendidikan, pekerjaan dan kesehatan. Sebab pemerintah saat ini cenderung pada pembangunan infrastruktur dan bukan sesuai harapan masyarakat.
Maka dari itu pihaknya menggaungkan agenda perubahan dan perbaikan, guna menutupi celah yang ada pada saat ini. Dimana tujuannya tak lain adalah untuk kesejahteraan masyarakat. (Rie/AdPar)