Notification

×

Iklan

Iklan

Komisi II DPRD Jabar Dorong Inovasi Bidang Pertanian

Kamis, 31 Agustus 2023 | 07:15 WIB Last Updated 2023-09-11T02:19:59Z

Caption : Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera H. Anwar Yasin saat mengunjungi Kelompok Tani Cipta Priangan Kabupaten Cianjur,Rabu (30/8/2023).

KABUPATEN CIANJUR.LENTERAJABAR.COM
,-- Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat melaksanakan kunjungan lapangan ke Kelompok Tani Cipta Priangan Kabupaten Cianjur dalam rangka evaluasi program dan kegiatan APBD Tahun Anggaran 2023 dan rencana program dan kegiatan APBD Tahun Anggaran 2024.

Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera H Anwar Yasin menyebutkan dalam kunjungan kali ini Komisi II ingin mengetahui dan mengawasi langsung pelaksanaan anggaran tahun 2023.

“Kami melaksanakan kunjungan ke sini yaitu ingin mengetahui dan mengimplementasikan salah satu fungsi DPRD Jawa Barat di bidang pengawasan pelaksanaan anggaran tahun 2023,” ucapnya usai mengunjungi Kelompok Tani Cipta Priangan Kabupaten Cianjur,Rabu (30/8/2023).

Lebih lanjut dikatakan politisi senior Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mendorong pihak terkait untuk terus memberikan inovasi di bidang pertanian,tutur wakil rakyat daerah pemilihan Jabar 12 meliputi Kabupaten Indramyu,Cirebon dan Kota Cirebon.

“Kami mendorong semua pihak untuk terus memberikan inovasi di bidang pertanian, karena bidang pertanian merupakan salah satu sektor penyangga ekonomi nasional kita. Sektor pertanian menjadi salah satu penyumbang PAD tertinggi di Jawa Barat,” katanya.

Anwar Yasin  mengharapkan, jika kedepannya nanti harus ada gebrakan baru dalam pengelolaan di sektor pertanian, sehingga meningkatkan produktivitas pertanian.

“Kami mengharapkan kedepannya baik Pemerintah Pusat, Provinsi, dan Daerah memberikan inovasi-inovasi baru dan gebrakan-gebrakan baru agar produktifitas pertanian ini semakin baik kedepannya,” pungkas politisi partai berlambang dua buah bulan sabit yang mengapit satu tangkai padi tegak lurus ini.(rie/red)

×
Berita Terbaru Update