Caption : Pimpinan dan Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat foto bersama Direksi BIJB Kertjati Kab. Majalengka, Senin (20/02/2024).
KABUPATEN MAJALENGKA.LENTERAJABAR.COM,- Pimpinan dan Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat tinjau Persiapan Pelayanan Pemberangkatan Haji dan Umroh Tahun 2024 di Bandara Intersional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kab. Majalengka, Senin (20/02/2024).
kunjungan kerja (kunker) lapangan komisi yang membidangi kesejahteraan rakyat (kesra) ini, sebagaimana tugas pokoknya sebagai wakil rakyat melaksanakan fungsi pengawasan terhadap fasilitas sarana dan prasarana di embarkasi BIJB Kertajati.Rombongan Komisi V DPRD Jabar diterima oleh Direksi BIJB Kertjati.
Kini, bandara BIJB Kertajati sudah memiliki standart runway internasional dengan panjang lebih dari 3.000 meter, sehingga dapat didarati dan menerbangkan pesawat Boeing 777 untuk mengangkut jemaah haji asal Jabar pada musim Haji 2024
Kalau dilihat dari fisik syarat kebendaraan sudah sesuai, namun, untuk mengetahui sejauh mana kesiapan sarana-prasarana dilingkungan BIJB Kertajati dalam menghadapi musim haji.
Caption :Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat H.Toto Purwanto Sandi, SE., M.Ipol
H.Toto Purwanto Sandi, SE., M.Ipol Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat mengatakan Bandara Intersional Jawa Barat (BIJB) Kertajati telah melakukan persiapan yang optimal guna kelancaran pemberangkatan jemaah haji Tahun 2024.
Namun begitu terkait dengan umroh, Kang TPS panggilan akrab Toto Purwanto Sandi mengatakan ada beberapa tantangan seperti belum adanya clustering pemberangkatan umroh serta kurangnya pilihan penerbangan.
“Alhamdulillah secara teknis mereka sudah siap dan sudah dilakukan uji teknis persoalan dasar di landasan untuk bisa didarati dan diterbangi pesawat (boeing) 777 yang paling besar itu, dan tidak ada masalah serta sarana-sarana teknis lainnya sudah siap,” kata Kang TPS sapaan akrab Toto Purwanto Sandi.(Rie/AdPar)