Notification

×

Iklan

Iklan

Anggota Komisi IV H.M, Achdar Sudrajat Mendukung Pemprov Jabar Reaktivasi Insfrakstruktur Perkeratapian

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:44 WIB Last Updated 2024-05-19T09:57:55Z

Caption : Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat H.M, Achdar Sudrajat.S.Sos (foto ist)


KOTA BANDUNG.LENTERAJABAR.COM,- Pemda Provinsi Jawa Barat terus intens mendorong percepatan reaktivasi insfrakstruktur perkeratapian di Jabar dengan pemerintah pusat. 


Penjabat Gubernur Jabar Bey Machmudin mengungkapkan kemarin bertemu dengan Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Bappenas membahas ulang tentang LRT, elektrifikasi kereta yang dari Padalarang sampai Cicalengka dan reaktivasi jalur kereta,katanya di Gedung Sate, Kota Bandung.


Menurutnya ada tiga program yang menjadi perhatian Pemdaprov Jabar, yakni reaktivasi sejumlah jalur kereta api di Jabar, elektrifikasi kereta jalur Padalarang-Cicalengka serta pembangunan LRT Bandung Raya. 


Reaktivasi itu meliputi jalur KA Banjar sampai Pangandaran dan Ciwidey- Bandung. Bey mengatakan, pihak Bappenas merespons baik dan juga mendukung proyek tersebut. 


Terkait hal tersebut Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat H.M, Achdar Sudrajat.S.Sos mengatakan, pihaknya merespon dan mendukung tiga program yang menjadi perhatian Pemdaprov Jabar tersebut diantaranya rencana reaktivasi kereta api jalur KA Banjar sampai Pangandaran.


Lebih lanjut dikatakan AHD sapaan akrab Achdar Sudrajat, politisi senior partai Demokrat ini bila rencana reaktivasi kereta api jalur terlaksana,Kereta api mampu mengangkut penumpang dalam jumlah besar sekaligus, sehingga lebih  efisien dibandingkan dengan moda transportasi lain seperti mobil pribadi atau bus. Ini mengurangi kemacetan di jalan raya dan meningkatkan aliran lalu lintas,terangnya.


Menurut AHD, dengan mengalihkan sebagian besar transportasi ke rel, kereta api membantu mengurangi beban dan kerusakan pada infrastruktur jalan raya. Hal ini dapat menghemat biaya perawatan dan perbaikan jalan,tutur anggota komisi IV yang membidangi pembangunan ini.


Ditambahkan legislator partai berlambang bintang mercy ini,bagi masyarakat biaya perjalanan dengan kereta api umumnya lebih terjangkau dibandingkan dengan menggunakan mobil pribadi atau bis, terutama untuk jarak jauh. Ini menjadikannya pilihan yang ekonomis untuk perjalanan sehari-hari maupun jarak jauh,pungkas wakil rakyat daerah pemilihan (dapil) Jabar 9 Kabupaten Bekasi ini, (Rie/AdPar).  

×
Berita Terbaru Update